Breaking News

Selasa, 21 September 2010

Belajar yang Baik

Kewajiban pokok pelajar adalah belajar. belajar merupakan kunci seseorang untuk memperdalam ilmu. Belajar dengan rajin dan tekun, dirumah dan disekolah. Disekolah, jadwalnya sudah jelas, waktu dan mata pelajarannya sudah ditetapkan oleh kurikulum. Dan sedangkan belajar dirumah, waktu dan apa yang dipelajari harus ditetapkan sendiri oleh masing-masing pelajar.

            Pelajar harus memahami dan melaksanakan berbagai kegiatan belajar, baik yang berkaitan dengan ilmu agama maupun umum. Dengan demikian diharapkan dapat memberi dampak positif bagi diri didunia maupun diakhirat.

            Untuk mendapatkan ilmu yang insyaallah akan berdampak positif bagi diri kita, ada 6 hal:
1.      Cerdas
Cerdas, bukan berarti mendapatkan ranking pertama, tetapi dapat mudah menangkap, memahami, mencerna, dan mengamalkan ilmu yang didapat dengan baik
2.      Waktu yang lama
Membutuhkan waktu yang lama, berarti harus dilakukan secara terus-menerus, mulai dari lahir sampai mati. Dengan demikian, seseorang akan mendapat pengetahuan yang banyak dan menjadikan hidup ini lebih berarti.
3.      Memuliakan guru
Memuliakan guru yang dimaksud adalah harus memperhatikan ketika diterangkan, mengerjakan tugas yang diperintahkan, dan menjalami pelajaran dirumah apa yang telah disampaikan oleh guru dikelas.
4.      Semangat
Dengan semangat, segala yang dilakukan akan menjadi ringan walaupun kenyataannya berat.
5.      Modal
Maksud dari modal adalah mampu menyelesaikan segala macam administrasi untuk proses belajar mengajar dan meminta restu dari kedua orang tua.
6.      Sabar
Seperti yang kita rasakan, proses belajar mengajar tidak dapat dilakukan secara instant, semua membutuhkan proses, berarti jika pelajar mempunyai keterbatasan dalam proses belajar  mengajar tidak boleh putus asa.

            Jadi, gunakanlah waktu dengan sebaik-baiknya. Salah satunya adalah dengan cara belajar, seandainya sekarang kita gunakan waktu untuk belajar, berapa juta ilmu yang telah kita peroleh dan yang dapat kita besok pagi?
Selamat Mencoba…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Designed By